Bupati OKU Timur Launching Beras Sebiduk Sehaluan

Bupati OKU Timur H. Lanosin S.T saat memberikan sambutan di acara Launching Beras Sebiduk Sehaluan

Lenterainfo.com, OKU Timur – Bupati OKU Timur H. Lanosin S.T didampingi Wakil Bupati OKU Timur HM. Adi Nugraha Purna Yudha S.H melaunching Beras Sebiduk Sehaluan Perusahaan Umum Daerah (PUD) Agrobisnis dan Pengelolaan Logistik Kabupaten OKU Timur. Rabu (06/04/2022) di Desa Triyoso BK 8, Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur.

Pada Launching tersebut turut hadir Kepala OPD serta unsur Forkompinda Kabupaten OKU Timur. Setelah dilauching, Bupati OKU Timur bersama Wakil Bupati didampingi Direktur PUD Agrobisnis dan Pengelolaan Logistik Kabupaten OKU Timur, Nardianto, SS memberikan beras Sebiduk Sehaluan secara simbolis kepada Dinas dan Reseller yang telah dibeli beras Sebiduk Sehaluan.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Bupati OKU Timur H. Lanosin S.T atau yang akrab di panggil Enos memberikan ucapan selamat kepada PUD atas Launchingnya Beras Sebiduk Sehaluan. Enos mengatakan bahwa perda ini sudah dibuat oleh pemimpin daerah sebelumnya dirinya karena PUD ini begitu penting, menurutnya PUD ini bukan hanya bisnis semata namun juga dapat mengurangi tingkat pengangguran serta meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Bupati OKU Timur H. Lanosin S.T saat memberikan beras kepada Dinas yang telah membeli Beras Sebiduk Sehaluan.

“Saya ucapkan terimaksih kepada Dinas yang telah membantu PUD dengan membeli beras Sebiduk Sehaluan semoga kepada Dinas yang lain bisa menyusul. Selain dapat meningkatkan PAD, ini juga dapat membantu mengurangi tingkat pengangguran yang ada di OKU Timur,” ujar Bupati.

Enos menjutkan, dengan resminya di Launching saat ini Beras Sebiduk Sehaluan telah mendapatkan izin edar, rencana juga beras Sebiduk Sehaluan dapat masuk ke mini market bahkan keluar daerah.

“Kalau kemarin tersendat di izin edar sehingga tidak bisa keluar dari OKU Timur, sekarang sudah keluar dan seharusnya bisa menjelajah kemana-mana, Biduk kita ini sekarang bisa jalan,” katanya.

Bupati OKU Timur H. Lanosin S.T berfoto bersama Dinas yang telah membeli beras Sebiduk Segalanya.

Sementara, Direktur PUD Agrobisnis dan Pengelolaan Logistik Daerah Kabupaten OKU Timur, Nardianto, SS mengatakan bahwa PUD saat ini secara visual kerja baru 9 (Sembilan) Bulan yang terpusat di KTM Semendawai Suku III.

Ia mengatakan, PUD akan terus berkomitmen untuk maju dengan produk seperti beras Sebiduk Sehaluan dengan jenis Premium dan Medium. Pada tahun 2021 PUD telah memproduksi beras sebanyak 100 ton dan ditahun 2022 sampai bulan Mei baru mencapai 50 ton. Dengan harga jual beras jenis Premium Rp. 11.000 per Kilogram dan harga beras jenis Medium dijual Rp. 9.000 per Kilogram.

Bupati OKU Timur H. Lanosin S.T bersama OPD, Forkopimda dan Reseller beras Sebiduk Segalanya.

“Kami akan terus melakukan kerjasama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan pemasaran dan kami juga telah bekerjasama dengan beberapa reseller. Semoga dengan berjalannya waktu kami berharap pemesan akan terus bertambah, karena beras kami sehat, tanpa pemutih dan tanpa pengawet,” katanya.

Pos terkait