Pria yang akrab disapa Kak Jon ini berharap, antara SMSI Sumsel dan Pemerintah Provinsi Sumsel, dapat terbangun sinergi untuk mewujudkan pembangunan dan kemajuan provinsi ini.
“Saat ini, sudah ada lebih dari 150 anggota yang tergabung di SMSI, alhamdulillah sebagian anggota telah terverifikasi Dewan Pers. Kita siap mengawal dan bersinergi untuk mewujudkan Sumsel Maju bagi Semua,” tandasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Prov. Sumsel, Rika Efianti mengucapkan terimakasih telah diundang dalam kegiatan sakral SMSI hari ini.
Tentu, apa yang diharapkan, antara Pemprov Sumsel dan awak media dapat terbangun sinergi positif, demi terwujudnya pembangunan di semua sektor.