Meriahkan HUT OKUT ke 18, Dinas Perkim Gelar Festival Band

Lenterainfo.com, Martapura – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten OKU Timur yang ke 18 Pemerintah Daerah melalui dinas Perumahan dan Permukiman(Perkim) OKU Timur menggelar Festival Music Band, Sabtu (15/01/2022).

Festival Music Band yang dilaksanakan dilapangan Koni Belitang di buka oleh Kadin Perkim Danan Rachmat, jumlah peserta festival di ikuti oleh 19 peserta, namun yang hadir mengkonfirmasi hanya 17 peserta, baik dari umum dan pelajar dan semua peserta berasal dari oku timur.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Danan Rachmat, SE., M.Si sekaligus ketua pelaksana, saat di konfirmasi oleh melaui via telpon mengatakan pelaksanaan festival band ini dilaksanakan untuk memeriahkan HUT OKU Timur yang ke 18 sehingga dapat Untuk menyaring seniman seniman muda,dan mengingat banyaknya group band di OKU Timur maka layak untuk dibuat rental studio band, supaya bakat dan kemampuan pemuda dapat dilatih dan di asah terus menerus.

Sementara itu Bupati OKU Timur H. Lanosin ST, dalam sambutannya memohon maaf kepada seluruh masyarakat OKU Timur karena pada saat pembukaan HUT OKU Timur tidak bisa hadir, dan di wakilkan oleh Wakil Bupati serta Sekda OKU Timur.

H Lanosin ST menambahkan Untuk Festival Musik ini sebenarnya sudah sepatutnya di gelar, dikarenakan banyak sekali anak-anak muda yg perlu menunjukkan bakatnya dalam bermusik, supaya bakat yang mengalir di tubuh para anak-anak muda khususnya yang ada di kabupaten Oku timur ini dapat di tunjukkan dengan adanya Festival Musik ini.

Festival music band ini di hadiri oleh Bupati OKU Timur H. Lanosin ST, Asisiten II Sutrisno, Kepala Dina Perkin Danan Rachmat, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Fauzi Bakri, dan Para camat serta beberapa Kepala Desa yang ada di belitang.

Pos terkait