Mulai Besok Bupati OKU Timur Secara Estafet Lantik 210 Kades Terpilih

Lenterainfo.com | OKU Timur – Bupati Kabupaten OKU Timur H, Lanosin Hamzah, ST mulai besok akan melantik secara langsung Kepala Desa terpilih hasil dari pemilihan kepala desa secara serentak yang digelar 7 April lalu. Pelantikan dilaksanakan di Kantor Camat Buay Pemuka Peliung Kabupaten OKU Timur.

Bacaan Lainnya

Seperti yang dikatakan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa OKUT H, Rusman melalui Kabid Pemerintahan Desa Hendri Nursandi, jika mulai besok sebanyak 210 Kepala Desa terpilih akan dilantik secara maraton.

Pelantikan Kepala Desa sendiri akan dilakukan 7 zona, zona pertama akan dilaksanakan pada Senin, 7 Juni 2021 di Kantor Camat BP Peliung. Dimana pada zona pertama ini diikuti oleh lima kecamatan, yakni kecamatan Martapura, BP Peliung, Bunga Mayang, Jayapura dan Kecamatan Madang Suku lll.

Sedangkan untuk zona ll, ucap Hendri, akan dilaksanakan di Kecamatan Buay Madang dan akan melantik kades terpilih dari Kecamatan Buay Madang, BP Bangsa Raja dan Madang Suku II,

“Untuk Zona III pelantikan akan dilakukan tanggal 8 Juni di Kecamatan Belitang Jaya dari dua kecamatan yakni Belitang Jaya dan Kecamatan Buay Madang Timur,” ungkapnya. Minggu, (6/6/2021).

Pos terkait