Lenterainfo.com, OKU Timur – Dengan usulan Lembaga Adat Kabupaten OKU Timur kepada Bupati H. Lanosin, S.T untuk membangun Masjid Terapung antara 2 Jembatan di Desa Tanjung Kemala, Kecamatan Martapura. Mendapatkan dukungan dan respon positif dari Masjelis Ulama Indonesia (MUI) OKU Timur.
Hal tersebut disampaikan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten OKU Timur, H. Puad Masykuri mengatakan, kalau usulan Pembangunan Masjid Apung yang diusulkan oleh Lembaga Adat Kabupaten OKU Timur kepada Bupati, MUI OKU Timur sangat mendukung usulan pembangunan Masjid Apung tersebut.
“Kami sangat mendukung sekali, karena yakin itu akan memberikan dampak yang positif bagi masyarakat dan umat islam, tentu ormas ormas yang lain akan sama memberikan dukungan apa yang diusulkan tersebut dapat disetujui Bupati dan menjadi kebanggaan kita semua,” kata Ketua MUI OKU Timur, H. Puas Masykuri, Rabu (06/10/2021).
Ia juga berharap, apabila Masjid Apung itu sudah berdiri nantinya akan menjadi tempat untuk saling bertemu menjalin silaturrahmi.
“Seperti MUI kan di dalamnya ada Muhammadiyah dan NU, sehingga apa yang menjadi pemikirankawan kawan, bisa kita obrolkan dan kita usulkan ke Pemerintah Daerah,” tungkasnya.